Social Icons

Pages

Senin, 27 Februari 2012

TEKNOLOGI LUAR BIASA




Kacamata Ajaib
       Polusi udara makin banyak di Planet Bumi. Mata jadi pedih kena debu beracun. Adakah cara menyelamatkan manusia dari polusi? Hmm, ilmuwan sudah menyiapkan kacamata canggih. Namanya, kacamata fotokatalis dan kacamata hidrofilis
       Debu tidak bisa menempel di kacamata fotokatalis. Saat sinar matahari menimpa kaca, kaca menghasilkan at penghancur debu. Wah, debu tidak sempat menempel!
       Kacamata hidrofilis tidak suka air. Hihi... air selalu tergelincir. Jadinya kacamat hidrofilis selalu tercuci jika kena air. Hmm, kenapa, ya, kacamata itu bisa ajaib? Itu karena kacamata dilapisi titanium oksida.
Baju Tahan Panas-Dingin
       Kutub utara punya suhu udara super dingin. Padang pasir punya suhu super panas. Manusia bisa mati membeku di kutub utara. Manusia juga bisa mati kepanasan di padang pasir. Namun, ilmuwan menciptakan baju ajaib agar manusia dapat tinggal di kutub utara dan padang pasir. Bagian luar baju itu memantulkan panas atau dingin. Akibatnya, panas dan dingin tidak tembus ke baju. Anehnya, bagian dalam baju justru nyaman. Badan jadi tidak berkeringat atau menggil. Baju ajaib itu terbuat dari neoprene.
Mesin Robot Teh
       Kamu pernah minum teh, kan? Biasanya kamu menaruh daun teh di gelas. Lalu daun teh diberi air panas. Jadilah minuman teh. Hmm, bisa enggak, sih, bikin minuman teh tanpa menyeduh teh? Wah, enggak mungkin!
       Eits, tunggu dulu. Di masa depan kamu akan bertemu mesin replikator teh (mesin ajaib pembuat teh). Kamu cukup mengklik tombol mesin. Maka atom-atom teh akan tersusun menjadi minuman teh. Dari mesin keluar cahaya. Sim salabin! Tidak ada daun teh di gelas, tapi gelas jadi berisi air teh. Wow, ajaib!
Dari Batu Sampai Atom

       Awalnya, manusia hanya memakai tanaman yang disediakan oleh alam. Lama-lama manusia dapat memakai api, batu untuk pisau, besi untuk perisai, dan kaca untuk gelas
       Tanaman, api, besi, dan kaca adalah materi atau benda yang disediakan oleh alam. Manusia harus mengelola materi alam agar berguna. Cara mengelolanya bermacam-macam, yaitu mengasah, memanasi, menggiling, menekan atau menempa.
Rahasia Atom
       Kini manusia dapat menciptakan benda atau materi yang tidak tersediakan oleh alam. Soalnya, manusia sudah tahu rahasia materi. Apa rahasianya?
       Ternyata materi disusun dari materi yang sangat kecil., bernama atom. Ukuran atom super kecil. Sama seperti kamu menaruh sebutir kelereng di Pllanet Bumi, lalu kamu melihatnya dari bulan. Hihi... tentu saja kelereng tidak terlihat, kan? Namun, kamu tahu kelereng ada di Planet bumi. Nah, seperti itulah atom! Atom tidak terlihat mata, tapi atom ada. Jika atom bertumpuk-tumpuk samapi ratusan juta jumlahnya, barulah jadi benda yang dapat kita lihat. Misalnya batu, kaca, dan lain-lain. Ilmuwan menyebut ukuran atom yang super kecil itu sub-nanometer.
Legonya Ilmuwan
       Kamu pernah bermain lego? Saat kamu ingin membuat mobil, kamu tinggal menyusun balok lego menjadi mobil. Hmm, begitu juga cara ilmuwan membuat materi.
       Atom adalah legonya para ilmuwan. Untuk membuat kaca titaniumoksida, maka ilmuwan menyusun atom kaca. Tapi atom tidak disusun dengan jari tangan, lo. Karena tom tidak terlihat oleh mata. Atom harus disusun dengan mesin nano.
       Cara menciptakan materi dari atom disebut teknologi nano. Dengan teknologi nano, ilmuwan membuat materi yang tidak disediakan oleh alam. Misalnya, titanium oksida. Ssst, ilmuwan berharap dapat membuat teh dari atom teh. Wah, kapan ya mesin replikator teh jadi kenyataan? Kira-kira rasa tehnya aneh, enggak, ya? Kita tunggu aja.      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar